Cara Mudah Menonaktifkan dan Menghapus Akun Facebook Secara Permanen

Cara Mudah Menonaktifkan dan Menghapus Akun Facebook Secara Permanen – Dalam pembahasan kali ini kami akan mencoba untuk memberikan informasi kepada sahabat-sahabat sekalian tentang cara menonaktifkan dan menghapus akun Facebook secara permanen. Mungkin diantara sahabat-sahabat sekalian yang saat ini sedang mencari informasi tersebut, maka sahabat bisa langsung mempraktikan langkah-langkah menonaktifkan dan menghapus akun Facebook ini. Baiklah, langsung saja berikut langkah-langkah yang bisa sahabat ikuti untuk keperluan tersebut. Semoga berhasil!

Menghapus Akun Facebook

Cek Juga : 

Cara Mudah Downgrade BBM Versi 8 ke Versi 7 dan 6

Cara Menonaktifkan Akun Facebook (Bersifat Sementara)

Bagi sahabat yang sementara waktu ingin menonaktifkan akun Facebook yang dimiliki dan dikemudian hari ingin menggunakannya kembali, maka sahabat bisa melakukan cara menonaktifkan akun facebook yang disediakan di menu pengaturan Facebook. Bagaimana caranya? Berikut langkah-langkah menonaktifkan akun Facebook tersebut:

1. Terlebih dahulu silakan masuk / Login ke akun Facebook sahabat.

2. Setelah masuk ke akun Facebook, sekarang langsung klik saja tombol panah ke bawah yang berada di pojok kanan atas tampilan Facebook. Lihat gambar!

Menghapus Sementara Akun Facebook

3. Nanti akan ada beberapa pilihan menu, silakan sahabat pilih menu Setting (pengaturan). Lihat gambar!

Cara Menonaktifkan Akun Facebook

4. Jika sudah memilih menu Setting (pengaturan), sekarang lihat tampilan laman Facebook bagian kiri. Pilihlah menu Security (keamanan). Lihat gambar!

Cara Menonaktifkan Akun Facebook

5. Nah! Setelah itu, akan tampil beberapa pengaturan kemanan (Security Setting). Sahabat pilih saja pilihan Deactivate Your Account (Nonaktifkan Akun Anda).

6. Selanjutnya sahabat tinggal mengikuti langkah terakhir, yakni proses konfirmasi. Nanti sahabat akan diberikan pertanyaan, jawab saja pertanyaan tersebut. Jika sudah, tinggal pilih ‘Nonaktifkan’ / ‘Deactivate’.

7. Selesai!

Cara Menghapus Akun Facebook Secara Permanen

Nah! Kalo cara ini adalah bagaimana kita menghapus akun Facebook secara permanen. Dengan cara ini, nantinya sahabat tidak akan bisa lagi mengakses akun tersebut.

Sebelum menghapus akun Facebook secara permanen, sahabat bisa terlebih dahulu menyalin (Copy) data-data sahabat yang disimpan di Facebook. Berikut caranya:

1. Jika sudah masuk di laman Facebook, seperti biasa sahabat tinggal mengklik tombol panah ke bawah yang berada di pojok kanan atas Facebook.

2. Setelah itu, pilih menu pengaturan (setting).

3. Di pengaturan tersebut, lihat paling bawah ada pilihan ‘Unduh Data Salinan Facebook Anda’ (Download a copy of your Facebook data). Klik pilihan tersebut.

4. Terakhir, langsung klik saja ‘Mulai Arsip Saya’

5. Selesai!

Jika sudah menyalin data-data sahabat yang ada di Facebook, sekarang mari kita lanjutkan untuk menghapus akun Facebook secara permanen. Berikut langkah-langkahnya:

1. Silakan masuk / Login ke akun Facebook sahabat yang akan dihapus.

2. Atau sahabat bisa langsung masuk ke https://www.facebook.com/help/delete_account

3. Nanti akan langsung ditampilakn tampilan penghapusan akun, untuk menghapusnya, langsung saja klik pilihan ‘Hapus Akun Saya’ (Delete My Account).

Menghapus Akun Facebook

4. Setelah itu, sahabat akan diminta untuk memasukan kembali Password akun Facebook. 

5. Jika diminta untuk memasukan Capta, masukan saja perintah tersebut.

6. Kemudian ikuti perintah selanjutnya, hingga ada pemberitahuan akun Facebook sahabat akan segera dihapus secara permanen.

7. Selesai!

Nah! Demikianlah sahabat pembahasan kali ini tentang bagaimana cara menonaktifkan akun Facebokk sementara dan menghapus akun Facebook secara permanen dari kami. Semoga pembahasan ini bisa membantu sahabat sekalian. Sekian, terima kasih!

Cara Mudah Menonaktifkan dan Menghapus Akun Facebook Secara Permanen | Adam | 4.5