LG Leon, Smartphone Android Lollipop Sejutaan Layar 4.5 Inchi

LG Leon, Smartphone Android Lollipop Sejutaan Layar 4.5 Inchi – LG Leon dengan resmi telah hadir di pasar Tanah Air. LG Leon merupakan sebuah perangkat smartphone yang diproduksi berbarengan dengan smartphone LG lainnya, LG Magna. LG Leon sendiri hadir dengan spesifikasi yang sedikit dibawah Magna, harganya pun terbilang lebih murah. LG menawarkan smartphone LG Leon dengan banderol seharga Rp 1.700.000. Dengan harga sebesar itu, sahabat bisa mendapatkan seperangkat LG Leon yang memiliki desain bodi stylish dan ditunjang oleh spesifikasi berkelas.

LG Leon, Smartphone Android Lollipop Sejutaan Layar 4.5 Inchi

LG Leon

Tidak hanya mengedepankan tampilan yang begitu rupawan dan bergaya tinggi, LG Leon pun tak lupa untuk memperhatikan spesifikasi dan fitur yang dimilikinya. Hal ini merupakan keunggulan yang dimiliki oleh smartphone pabrikan vendor raksasa asal negeri Korea Selatan tersebut, LG Mobile.

Dengan gaya yang begitu keren, LG Leon tampil ke pasaran dengan menggunakan spesifikasi layar brukuran 4.5 inchi. Layar yang ditampilkan ini merupakan layar jenis IPS LCD dengan kualitas sangat mengagumkan. Layar ini mampu menyajikan suguhan grafis dengan resolusi FWVGA 480 x 854 piksel dan kerapatan gambar piksel sebesar 218 pixel per inch (ppi). Smartphone sejutaan ini memiliki ukuran bodi sebesar 129.9 x 64.9 x 10.9 mm saja. Ukuran bodi yang dimilikinya ini tak terlalu besar, sehingga masih sangat nyaman saat berada di dalam genggaman setiap penggunanya.

LG Leon dipasarkan dengan beroperasi menggunakan sistem operasi versi terbaru dari Android, yakni Android v5.0 Lollipop lengkap dengan dukungan antar-muka LG Optimus UI. Untuk mesin di bagian dalamnya, pada smartphone LG ini telah terpasang sebuah chipset MediaTek MT6582 yang dikawinkan dengan sebuah CPU jenis Quad-Core ARM Cortex-A7 berdaya 1.3 GHz. LG membekali smartphone ini dengan sebuah RAM berkapasitas 1 GB untuk mendukung multitasking. Lalu untuk desain grafisnya, LG telah menyertakan kartu grafis dari GPU Mali-400MP2.

Pada LG Leon telah terpasang dua buah kamera, masing-masing kamera tersebut adalah kamera belakang yang memiliki resolusi hingga 8 MP didukung oleh lampu LED Flash dan fitur autofocus. Adapula kamera depan yang memiliki reolusi VGA saja. Tidak hanya kamera, karena pada smartphone ini pun telah dipasangkan tempat penyimpanan data. Tempat penyimpanan data tersebut terdiri dari memori internal 8 GB dan memori eksternal 32 GB (microSD).

Smartphone menarik! LG G Stylo, Smartphone Android Lollipop Stylus Pen Berprosesor 64-bit

Untuk dukungan koneksinya, LG Leon telah didukung oleh berbagai macam koneksi. Diantaranya ada koneksi internet yang mendukung jaringan 3G HSDPA, koneksi Wi-Fi, Hotspot, GPS, Bluetooth v4.0 dan micro USB. Dalam operasinya, LG Leon mengandalkan suplai daya pada sebuah baterai berkapasitas 1900 mAh.

LG Leon, Smartphone Android Lollipop Sejutaan Layar 4.5 Inchi | Adam | 4.5