Spesifikasi dan Harga ASUS ROG 6751JY, Laptop Gaming Terbaik ASUS Spesifikasi Tinggi

Spesifikasi dan Harga ASUS ROG 6751JY, Laptop Gaming Terbaik ASUS Spesifikasi Tinggi – Kabar bahagia bagi penggila Game Tanah Air, khususnya penggila game PC. Kabar bahagia ini datang dari produsen komputer ternama, ASUS, yang lagi-lagi mengeluarkan produk komputer terbaru (Laptop) yang dikhususkan untuk penggila game Tanah Air. Laptop gaming terbaru kali ini yang baru saja dibawa ke Tanah Air adalah sebuah perangkat laptop bertajuk ASUS ROG 6751JY dengan perbekalan spesifikasi menakjubkan. Masih terngiang diingatan kita, sebelumnya produsen komputer ternama asal Taiwan tersebut telah menegluarkan laptop gaming entry-level yang diberi nama ASUS ROG GL552JX.

Berbicara menegnai ASUS ROG 6751JY, pihak ASUS sendiri mengeluarkan komputer gaming ini dalam dua pilihan berbeda. Ada ASUS ROG 6751JY yang ditawarkan dengan harga Rp 24.7 juta dan adapula ASUS ROG 6751JY yang dibanderol dengan harga Rp 33.4 juta yang tentunya dengan dukungan spesifikasi lebih tinggi. ASUS menghadirkan laptop gaming ROG 6751JY dengan menawarkan daya tarik utama di bagian layar yang sangat luas hingga 17.3 inchi dan di sektor GPU yang sudah menggunakan GeForce GTX 980M dengan kualitas diatas rata-rata.

Spesifikasi dan Harga ASUS ROG 6751JY

ASUS ROG 6751JY

Melirik tampilan desain yang dimiliki ASUS ROG 6751JY, laptop gaming ASUS ini tampil dengan desain yang begitu futuristik dan memiliki tampilan desain berbeda dengan laptop-laptop lainnya. Untuk layar yang difunsikan, seperti telah disinggung diawal bahwa komputer gaming berspesifikasi tinggi ini hadir dengan balutan layar lega berukuran 17.3 inchi. Layar yang dimiliki laptop ini sudah bisa dipastikan memiliki kualitas kejernihan yang tinggi, pasalnya pada ASUS ROG 6751JY ini sudah dilengkapi dengan panel IPS beresolusi Full HD 1080 x 1920 pixels.

Laptop gaming besutan ASUS ini keluar dengan mengusung Operating System (OS) milik Microsoft Corporation, yakni OS Windows 8.1. Berbicara menegnai performa, ASUS ROG 6751JY sudah ditunjang dengan seperangkat mesin-mesin bertenaga tinggi. Untuk prosesornya saja, pada laptop ini telah dipasangkan CPU Quad-Core Intel Core i7-4720HQ berkapasitas 2.6 GHz plus kecepatan tambahan hingga 3.6 GHz. Untuk urusan grafis, telah dipasangkan pada ASUS ROG 6751JY ini GPU NVIDIA GeForce GTX 980M yang membawa 1536 CUDA-Core berdaya berdaya 1 GHz ditambah interface memori 256-bit dan memori GDDR5 berkapasitas 4 GB top speed 5 GHz.

Pada ASUS ROG 6751JY pun telah dipasangkan RAM yang lebih menjanjikan berukuran 8 GB dan 32 GB DDR3L yang bisa diupgrade. Selanjutnya untuk SSD yang dibawa, telah dipasangkan pada laptop ini SSD PCI3 x4 berukuran 512 GB ditambah HD 1 TB / HD hybrid 1 TB yang sanggup memberikan kinerja berdaya poweful.

Sebagai penunjang suplai energi, ASUS telah melengkapi laptop gaming  ROG 6751JY dengan baterai 8 cells berdaya 6000 mAh yang cukup tinggi. Lalu untuk konektor yang dimiliki, pada ASUS ROG 6751JY ini telah tersedia koneksi Wi-Fi, Bluetooth, 3 port USB 3.0, port HDMI, Card Reader serta port Thunderbolt. Sudah siap bermain game dengan ASUS ROG 6751JY?

Spesifikasi dan Harga ASUS ROG 6751JY, Laptop Gaming Terbaik ASUS Spesifikasi Tinggi | Adam | 4.5