Evercoss Winner Y3, Smartphone 4G Murah Layar 5 Inchi Satu Jutaan

Spesifikasi dan Harga Evercoss Winner Y3 – Smartphone murah satu jutaan yang telah didukung oleh teknologi jaringan 4G LTE kini semakin banyak pilihannya, terbaru ada smartphone lokal berlabel Evercoss Winner Y3 yang kini sudah mulai dipasarkan. Tak hanya didukung oleh jaringan 4G, Smartphone Evercoss keluaran terbaru di 2016 ini pun menawarkan bentang layar yang cukup luas, hingga diagonal 5.0 inchi. Dengan begitu, anda akan semakin nyaman saat browsing menggunakan perangkat ponsel pintar ini. Cepat dan leluasa.

Dirancang dengan menggunakan balutan casing plastik, Evercoss Winner Y3 tampil dengan mengusung layar yang lebih lega. Smartphone ini menawarkan layar berukuran 5.0 inchi dengan sokongan resolusi jenis FWVGA 480 x 854 piksel dan ketajaman sebesar 199 ppi. Kualitas layar yang dimiliki perangkat ini memang bisa dikatakan standar. Namun satu hal yang harus diperhitungkan, yakni Evercoss telah mematenkan layar tipe IPS untuk produknya ini yang dikenal karena kualitasnya.

Spesifikasi dan Harga Evercoss Winner Y3

Untuk kebutuhan kerjanya agar mampu berjalan dengan lancar dan tidak mengecewakan setiap penggunanya, maka dari itu Evercoss telah menanamkan CPU Quad-Core 64-bit ARM Cortex-A53 berkapasitas 1.0 GHz. Lalu untuk tambahannya, Evercoss memberikan chipset MediaTek MT6735M yang dikombinasikan bersamaan dengan RAM bertenaga 1 GB. Disini telah dipasangkan juga kartu grafis andalan dari Mali T720MP yang handal.

Lihat juga: Harga Evercoss Elevate Y3+, HP Android Lollipop 4G LTE Sejutaan

Evercoss Winner Y3 beroperasi menggunakan OS Android 5.1 Lollipop. Smartphone ini sudah dilengkapi dengan fitur canggih bernama Gesture Smart Access untuk memberi kemudahan dalam menjalankan aplikasi yang dipilih. Dengan smartphone ini anda bisa menikmati layanan 4G LTE untuk tetap terhubung dengan koneksi internet. Winner Y3 sendiri sudah dilengkapi dengan fitur dual-SIM sebagai pilihan data selular penggunanya.

Spesifikasi dan Harga Evercoss Winner Y3

Jika anda tertarik memiliki Evercoss Winner Y3, nantinya anda akan difasilitasi dengan fitur kamera yang memiliki resolusi cukup tinggi. Disini anda bisa mencoba fasilitas kamera belakang dengan lensa 8 MP yang sudah didukung oleh LED Flash dan fitur autofokus. Tak hanya itu, anda pun bisa ber-selfie menggunkan kamera depan berukuran 5 MP LED flash yang disediakan ponsel pintar ini.

Kemudian apabila anda akan menyimpan file-file penting, anda bisa menyimpannya di ROM yang berkapasitas 8 GB atau di memori eksternal yang disediakan hingga kapasitas 32 GB. Untuk menjalankan Evercoss Winner Y3, pihak perancang telah menyematkan baterai berkapasitas 2100 pada rancangannya ini.

Harga Evercoss Winner Y3

Untuk anda yang berkeinginan memiliki smartphone 4G murah ini, maka anda harus siap-siap menyisihkan budget sebesar Rp 1.100.000. Cukup murah, bukan?

Spesifikasi Lengkap Evercoss Winner Y3

Display Type IPS Kapasitif
Size 5.0 inchi
Resolution FWVGA 480 x 854 piksel, ~199 ppi
Multitouch Ya
Protection
Interface
Body Dimensions
Weight
Platform OS Android 5.1 (Lollipop)
CPU Quad-Core 64-bit ARM Cortex-A53 1 .0 GHz
Chipset MediaTek MT6735M
GPU Mali T720MP
Memory RAM 1 GB
Internal 8 GB
External microSD max. 32 GB
Camera Primary 8 MP
Features Autofokus, LED Flash,
Secondary 5 MP LED Flash
Network SIM Dual-SIM
Technology GSM / 3G HSPA / 4G LTE
Features Wi-Fi WiFi 802.11 b/g, hotspot
Bluetooth v4.0
USB microUSB 2.0
GPS A-GPS
FM Radio
Fitur Lain Gesture Smart Access,
Battery 2100 mAh
Colors Hitam
Launch 2016
Price  Rp 1.100.000
Evercoss Winner Y3, Smartphone 4G Murah Layar 5 Inchi Satu Jutaan | Ayu | 4.5